IndonesiaGreenAwards.com LaTofi.com
Indonesia Green Awards 2016 dibuat istimewa untuk memperingati Hari Bumi setiap 22 April. Demo 20 juta orang di Amerika Serikat pada 1970, itu menyuarakan keprihatinan terhadap kerusakan lingkungan, kami percaya sebagai momentum kelahiran tanggung jawab sosial perusahaan atau Corporate Social Responsibility (CSR). Desakan keprihatinan itu memunculkan konsep-konsep CSR, yang kemudian juga mendorong negara-negara melalui badan dunia PBB memunculkan gagasan pembangunan berkelanjutan (Sustainable Development).
Penyelenggara:
Pendukung:
Partner Media:
IndonesiaGreenAwards.com LaTofi.com
Bagi Indonesia, peristiwa 46 tahun yang lalu menjadi sangat relevan untuk menyuarakan keprihatinan kita terhadap praktek korporasi yang membakar lahan maupun hutan untuk perluasan perkebunan kelapa sawit atau tanaman industri. Indonesia tidak boleh lupa dan tidak bisa mengulang kesalahan yang sama di tahun-tahun mendatang. Walaupun hujan di awal November telah menghentikan asap, melalui Indonesia Green Awards, kami ingin mengingatkan semua pihak untuk menemukan solusi permanen. Terlalu berat beban yang ditanggung oleh lingkungan dan masyarakat akibat kerakusan segelintir orang atau korporasi. Bank Dunia mencatat kerugian Rp 221 trilyun akibat kebakaran hutan yang baru saja terjadi. Sebuah tragedi lingkungan yang menuntut tanggung jawab pihak-pihak yang terkait. Pada kategori Green Province dan Green City, kami ingin menekankan pada inisiatif dan kebijakan pemerintah daerah yang terkait upaya preventif dan mitigasi kebakaran lahan. Kami ingin menghargai upaya pemerintah daerah dalam menangani kebakaran lahan di tahun 2015 serta kebijakan-kebijakan yang telah maupun yang sedang dibuat untuk menemukan solusi permanen. Begitu juga pada perusahaan-perusahaan perkebunan maupun hutan tanaman industri, apresiasi yang sangat tinggi diberikan karena tidak ada kebakaran yang terjadi atau penanggulangan yang sistematis. COP 21 di Paris yang baru saja berakhir melahirkan kesepakatan-kesepakatan yang mengikat bagi semua pihak. Pemerintah pusat dan daerah serta perusahaan-perusahaan tidak bisa lagi menghindar untuk tidak melakukan upaya nyata. Mengalihkan penggunaan energi ke energi baru dan terbarukan menjadi sangat mendesak untuk ikut menurunkan laju pemanasan suhu bumi. Kami akan mengapresiasi perusahaan-perusahaan yang menghemat penggunaan energi dan menggantikannya dengan energi baru dan terbarukan. Penilaian tentu saja didasarkan pada dokumen audit energi. Selain upaya luar biasa di atas, Indonesia Green Awards 2016 perlu tetap mengapresiasi inisiatif-inisiatif mendasar dalam perbaikan mutu lingkungan. Untuk itu kami mengundang perusahaan, pemerintah daerah dan perguruan tinggi serta sekolah dasar dan menengah untuk mengikuti Indonesia Green Awards 2016.
Penyelenggara:
Pendukung:
Partner Media:
IndonesiaGreenAwards.com LaTofi.com
KATEGORI-KATEGORI A. (Ditujukan kepada perusahaan) 1. Penyelamatan Sumber Daya Air Melakukan upaya konservasi sumber daya air secara sistematis yang berdampak pada ketersediaan air tanah bagi kehidupan masyarakat. 2. Menghemat Energi dan Penggunaan Energi Baru dan Terbarukan Penghematan yang signifikan dan atau dilakukan sebagai upaya mengganti energi fosil. 3. Mengembangkan Keanekaragaman Hayati Mengambil inisiatif dalam mempertahankan dan merestorasi keanekaragaman hayati, baik ekosistem laut maupun darat, agar mata rantai kehidupan alam berlangsung normal. 4. Mempelopori Pencegahan Polusi Melalui kebijakan dan rekayasa teknologi. 5. Mengembangkan Pengolahan Sampah Terpadu Melakukan inovasi dalam sistem pengolahan sampah. 6.
Membangun Mekanisme Pencegahan dan Penanganan Kebakaran Lahan Melalui kebijakan dan rekayasa teknis.
*) Untuk mengikuti Kategori 6 di luar perusahaan yang terkait dengan kepemilikan lahan perkebunan atau lahan HTI, maka Kategori 6 dapat digantikan dengan inisiatif lain yang tidak termasuk dalam kategori 1 - 5. B. (Ditujukan kepada pemerintah dan komunitas) 1. Green Province Adalah upaya pemerintah provinsi dalam meningkatkan kualitas lingkungan melalui berbagai kebijakan dan inisiatif. Indikatornya, antara lain peningkatkan pencapaian luas dan kualitas kawasan lindung. Pecapaian luas kawasan lindung ditempuh, melalui: (a). peningkatan fungsi kawasan lindung di dalam dan di luar kawasan hutan; (b). pemulihan kembali secara bertahap kawasan lindung yang telah berubah fungsi; (c). pengalihan fungsi secara bertahap kawasan hutan cadangan dan hutan produksi terbatas menjadi hutan lindung; (d) pembatasan pengembangan prasarana wilayah di sekitar kawasan lindung untuk menghindari tumbuhnya kegiatan perkotaan yang mendorong alih fungsi kawasan lindung; (e). penetapan luas kawasan hutan minimal 30% dari luas Daerah Aliran Sungai (DAS). Penyelenggara:
Pendukung:
Partner Media:
IndonesiaGreenAwards.com LaTofi.com
Sementara itu, peningkatan kualitas kawasan lindung dilakukan, melalui: (a). optimalisasi pendayagunaan kawasan lindung hutan dan non hutan melalui jasa lingkungan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat; (b). pengendalian pemanfaatan sumberdaya alam dan sumberdaya buatan pada kawasan lindung; (c). pencegahan kerusakan lingkungan akibat kegiatan budidaya; (d). rehabilitasi lahan kritis di kawasan lindung; dan (e). penyusunan arahan insentif dan disinsentif serta pengenaan sanksi dalam hal alih fungsi dan/atau penerbitan izin pembangunan dan/atau kegiatan di kawasan lindung. 2. Green City Kabupaten/kota yang mempunyai program lingkungan hijau, menyediakan ruang terbuka hijau, mengendalikan pencemaran dan polusi, mengkampanyekan budaya bersih dan sehat, sehingga memberikan dampak positif terhadap peningkatan mutu lingkungan hidup. 3. Green Campus Perguruan tinggi yang memiliki komitmen dan secara sistematis mengembangkan program-program untuk menginternalisasikan nilai-nilai lingkungan ke dalam seluruh aktivitas kampus dan di luar kampus. Tampilan fisik kampus dan sekitarnya ditata secara ekologis sehingga menjadi wahana pembelajaran bagi seluruh civitas akademik untuk bersikap arif dan berperilaku ramah lingkungan. 4. Green School Sekolah yang memiliki komitmen dan secara sistematis mengembangkan programprogram untuk menginternalisasikan nilai-nilai lingkungan ke dalam seluruh aktivitas sekolah. Tampilan fisik sekolah ditata secara ekologis sehingga menjadi wahana pembelajaran bagi seluruh warga sekolah untuk bersikap arif dan berperilaku ramah lingkungan.
TIM PENILAI INDONESIA GREEN AWARDS 2016 Anggota Tim Penilai ditentukan berdasarkan keterkaitan dengan masing-masing kategori. Mereka adalah: 1. Hadi Daryanto (Ketua Tim Penilai) Direktur Jenderal Perhutanan Sosial dan Kemitraan Lingkungan 2. La Tofi (Sekretaris Tim Penilai) Chairman The La Tofi School of CSR 3. Ngakan Timur Antara Staf Ahli Bidang Penguatan Struktur Industri Penyelenggara:
Pendukung:
Partner Media:
IndonesiaGreenAwards.com LaTofi.com
4. Mudjiadi Direktur Jenderal Sumber Daya Air Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat 5. Rida Mulyana Dirjen Energi Baru, Terbarukan dan Konservasi Energi Kementerian ESDM
PENDAFTARAN IGA 2016 Siapa yang boleh mendaftar? Hanya institusi yang diperkenankan untuk mendaftar Indonesia Green Awards 2016. Institusi yang dimaksud adalah: Perusahaan, Pemerintah Daerah (Provinsi/Kabupaten/Kota), Sekolah (SD/SMP/SMA), dan Perguruan Tinggi. Berapa kategori yang boleh diikuti oleh perusahaan? Setiap perusahaan boleh mendaftar hingga 6 kategori. Perusahaan yang memperoleh penghargaan 6 kategori akan menerima pula penghargaan The Best Indonesia Green Awards 2016. Bagaimana cara mendaftar? Mengirimkan satu lembar pengantar pendaftaran (untuk setiap kategori yang didaftarkan) di atas kop surat institusi dan ditujukan: Kepada Panitia Indonesia Green Awards 2016 (The La Tofi School of CSR) Jl. Tebet Barat Raya 102 Rusun Harum Blok A Lantai Dasar No. 2 Jakarta 12810 T. 021 831 4360 E.
[email protected] Kami mendaftar Indonesia Green Awards 2016 dengan mengikuti kategori: (sebutkan). Kami menyertakan penjelasan berupa masing-masing paper dan presentasi (powerpoint) dari apa yang kami lakukan sesuai kategori yang dipilih. Yang bisa dihubungi untuk komunikasi lebih lanjut adalah: nama, jabatan, email, nomor telepon, nomor fax, nomor hp, alamat. Didaftarkan oleh: nama, jabatan, email, nomor telepon, nomor fax, nomor hp, alamat, tanda tangan dan stempel institusi. * Syarat: paper sesuai panduan, presentasi (PowerPoint) maksimal 10 slide * Format penjelasan paper dan presentasi dari masing-masing kategori yang diikuti: a. Kategori yang diikuti: (sebutkan) b. Judul paper dan presentasi c. Inisiatif yang dilakukan (program 2015 dan/atau masih berlangsung). Jelaskan sesuai kerangka panduan dan lengkapi dengan dokumentasi foto/video/leaflet/buku/kliping berita/sustainability report/dokumen audit. Penyelenggara:
Pendukung:
Partner Media:
IndonesiaGreenAwards.com LaTofi.com
Panduan Penyusunan Paper INDONESIA GREEN AWARDS 2016 Kategori Judul program
: ........ : ........
Kondisi yang melatarbelakangi program (1) Masalah atau isu lingkungan yang diatasi melalui program? (2) Seberapa besar masalahnya? (seperti skala kerusakan lingkungan yang terjadi di lokasi program, pengaruhnya terhadap keberlangsungan perusahaan) (3) Mengapa perusahaan perlu menyelesaikan masalah tersebut? Deskripsi program (1) Mengapa program ini dipilih oleh manajemen? (2) Apa yang menginspirasi mereka? Jelaskan keterkaitannya dengan misi pembangunan berkelanjutan yang terkait perubahan iklim dari target pemerintah daerah, pemerintah pusat, serta mengikuti misi dan standar global. Tujuan program (1) Jelaskan dengan detil tujuan umum program dan sasarannya yang dapat diukur. Termasuk langkah-langkah khusus, informasi dasar, target dan waktunya. Penerima manfaat program (1) Siapa sajakah yang ditargetkan sebagai penerima manfaat dari program ini? (2) Jelaskan bagaimana dan mengapa penerima manfaat ini dipilih. (3) Jelaskan pengaruhnya terhadap lingkungan di daerah. Permulaan program dan perencanaan waktunya (1) Kapan program mulai dijalankan? (2) Kapan target program ini selesai? (3) Jelaskan jadwal kegiatan secara detil (mengenai aktifitas program dari awal, saat dijalankan, sampai dengan program selesai). Implementasi (1) Sumber-sumber apa saja yang diperlukan dalam mengimplementasikan program? (2) Jabarkan dan deskripsikan fase-fase pemanfaatan sistem sumber, proses implementasi dan key activities dari program ini. (3) Apa produk program yang diharapkan? (4) Apa yang diharapkan dari program ini sebagai hasilnya jika dilihat dari keseluruhan dampak program bagi penerima manfaat? (5) Apakah ada hambatan yang signifikan? Jika ya, apakah hambatannya dan bagaimana itu muncul? (6) Apakah efek kegiatan ini akan tetap berlanjut setelah program selesai? Apakah organisasi (perusahaan) dapat memastikan dampak jangka panjang dari program ini? Tahap penting dari implementasi program (1) Jelaskan proses perubahannya, khususnya yang mempengaruhi penerima manfaat. Mohon sertakan detil spesifik dari perubahan itu, terutama dampak setiap tahap pentingnya. Pelibatan mitra dalam implementasi dan peran pentingnya (1) Perjelas pelibatan mitra dalam proses implementasi, seperti pemantauan dan evaluasi program. Jelaskan peran mereka, tanggung jawab dan kontribusinya. Evaluasi (1) Siapa yang bertanggung jawab dan terlibat dalam evaluasi program ini (tim internal atau eksternal)? (2) Bagaimana frekuensi evaluasi program? Penyelenggara:
Pendukung:
Partner Media:
IndonesiaGreenAwards.com LaTofi.com
(3) Jelaskan (atau sertakan) kerangka kerja evaluasi yang digunakan untuk menilai kemajuan program? (4) Indikator-indikator apa yang digunakan dalam penilaian program? Hasil dan dampak (1) Sumber daya apa yang diperlukan untuk dikerahkan? (2) Jelaskan karakter dan besarnya dampak program bagi penerima manfaat dan pemangku kepentingan lainnya. Sertakan hasil kontekstualnya. (seperti jumlah penerima manfaat program, bagaimana program dapat mengatasi isu-isu lingkungan yang muncul pada permulaan program) (3) Seberapa berkelanjutankah dampak dari program ini? (4) Sertakan pengukuran kuantitatif dan kualitatif yang dipakai untuk melacak dampak program. Apa keuntungan yang didapat dari perusahaan melalui program ini? Apakah program ini mendorong dan mendukung strategi utama perusahaan? (5) Bagaimana kondisi terkini dari program? (6) Apakah ada rencana untuk meningkatkan dan menerapkan program ini di lokasi lain? Identifikasi kunci sukses yang memungkinkannya, keterbatasannya apabila program ini ditingkatkan dan diterapkan. (7) Apa yang diprediksi apabila program ini dijalankan dalam 5 tahun kedepan?
* Batas akhir pendaftaran (pengiriman paper dan powerpoint serta dokumen pelengkapnya): 22 April 2016 (HARI BUMI) * Sangat diharapkan pengiriman surat pengantar, paper dan powerpoint melalui email ke
[email protected]. Bila kesulitan melalui email maka diperkenankan mengirim secara langsung ke alamat The La Tofi School of CSR. Penganugerahan Indonesia Green Awards 2016 dilakukan melalui FESTIVAL IGA 2016 di Taman Tebet, Jl. Tebet Barat Raya, Jakarta, Sabtu 21 Mei 2016.
Penyelenggara:
Pendukung:
Partner Media:
IndonesiaGreenAwards.com LaTofi.com
Pertengahan tahun 2015 hingga awal 2016, kita mencatat berbagai peristiwa penting dalam kaitan dengan lingkungan hidup. Dari peristiwa itu selalu saja muncul orang-orang hebat, yang karena kewenangan dan kepemimpinannya ikut menyelesaikan masalah, memberi inspirasi yang luas bagi banyak pihak untuk melakukan hal yang sama. Kami memberikan penghargaan khusus Indonesia Green Awards 2016 ini kepada mereka yang mendorong perubahan luar biasa sebagai The Most Inspiring Indonesia Green Awards 2016. Mereka itu antara lain: 1. GATOT NURMANTYO, PANGLIMA TENTARA NASIONAL INDONESIA Selalu mengingatkan berbagai pihak tentang ancaman kelangkaan energi, air, dan pangan akibat daya dukung lingkungan yang semakin turun (tidak sebanding peningkatan jumlah penduduk), sehingga Panglima TNI ini bekerjasama dengan banyak pihak untuk menyelamatkan lingkungan. 2. RINI SOEMARNO, MENTERI BADAN USAHA MILIK NEGARA, Sinergi BUMN Hijaukan Negeri yang digagas oleh Menteri BUMN Rini Soemarno menjadi tonggak penting bagi BUMN untuk berada di jalur yang benar dalam mengoperasikan bisnis yang bersinergi dengan alam untuk mewujudkan keberlanjutan. Kekuatan besar dari sekitar 70 BUMN apabila menjalankan program ini, akan memiliki nilai dampak yang signifikan. Visi hebat Rini Soemarno telah mulai diimplementasikan dengan menanam banyak pohon di pinggir jalan tol Jasa Marga, di mana BNI menyediakan bibitnya. 3. SITI NURBAYA, MENTERI LINGKUNGAN HIDUP DAN KEHUTANAN Gesit menangani situasi kritis kebakaran hutan dan lahan, Menteri LHK Siti Nurbaya juga tangkas mengatasi merebaknya sampah plastik dengan menerapkan aturan bayar Rp 200 untuk setiap satu kantong plastik. Nampak sepele tapi mengubah mindset masyarakat untuk mencintai lingkungan. Gebrakannya, direspon aparat Penyelenggara:
Pendukung:
Partner Media:
IndonesiaGreenAwards.com LaTofi.com
KLHK dengan sigap. Aturan Amdal yang nyaris sekedar formalitas kini menjadi pamungkas. Seperti untuk memecah kebuntuan proyek reklamasi pantai utara Jakarta. Bersama Menteri Kelautan dan Perikanan ia memutuskan moratorium reklamasi sehingga seluruh aturan termasuk Amdal dipatuhi oleh pengembang maupun pemerintah DKI Jakarta. 4. SUSI PUDJIASTUTI, MENTERI KELAUTAN DAN PERIKANAN Sejak ditetapkan sebagai menteri, ia berkomitmen menegakkan pembangunan berkelanjutan dalam pengelolaan kelautan dan perikanan. Sejumlah aturan dia buat. Hasilnya, nelayan Indonesia yang tadinya terpinggirkan kini mendapatkan hasil tangkapan yang lebih banyak. Begitu pula bagi yang terbiasa mencuri dan merusak kekayaan laut Indonesia saat ini telah lari kocar kacir. Susi Pudjiastuti sosok kuat penjaga laut nusantara. 5. ALEX NOERDIN, GUBERNUR SUMATERA SELATAN Sumatera Selatan adalah wilayah yang banyak terbakar. Tapi Gubernur Alex Noerdin tidak tinggal diam. Berbagai upaya dilakukan untuk menghentikan kebakaran. Sesudahnya pun ia galang kekuatan dari berbagai pemangku kepentingan untuk menghentikannya secara permanen. Semoga tidak terbakar lagi. 6. BASUKI TJAHAJA PURNAMA, GUBERNUR DKI JAKARTA Penambahan dan pengelolaan ruang terbuka hijau di DKI Jakarta menjadi sangat meningkat dan baik di era Gubernur Basuki Tjahaja Purnama. Orang-orang Jakarta kini bersemangat mendatangi taman-taman kota di kala Sabtu-Minggu dan hari-hari libur. Semoga kebahagiaan yang sama diperoleh para nelayan di Pantai Utara Jakarta, manakala perusahaan pengembang reklamasi melaksanakan CSR-nya dengan benar. 7. IRWAN HIDAYAT, DIREKTUR UTAMA PT SIDO MUNCUL Inilah CEO langka. Ia mengatakan, total aktifitas bisnisnya sebagai CSR. Ketika kita dicemaskan oleh sampah plastik, ia cerdas mengemas ide memilah sampah sejak dari rumah tangga, kemudian memberikan kepada pemulung. Diujung iklan di berbagai TV dengan frekuensi sering ini, ia mengenalkan produk terbarunya yang sangat menyatu dengan pesan utama. Selain kampanye yang menginspirasi publik, dari A sampai Z proses bisnisnya, Irwan Hidayat selalu memasukkan nilai manfaat bagi komunitas sebagai tujuan. 8. MARTHA TILAAR, PENDIRI PT SARI AYU INDONESIA Wanita dan kosmetik adalah suatu yang menyatu. Sebagai produsen kosmetik nasional ternama, Martha Tilaar sejak awal peduli akan nasib wanita. Ia mengajak para wanita di berbagai daerah untuk rajin menanam dan mendapatkan manfaat ekonomi dari hasil tanamannya.
Penyelenggara:
Pendukung:
Partner Media:
IndonesiaGreenAwards.com LaTofi.com
Indonesia Green Awards 2016 merupakan penyelenggaraan tahun ke-7. Sengaja kami buat istimewa yang penganugerahannya dibuat dengan acara festival di Taman Tebet Jakarta Selatan yang ramai, yang memungkinkan masyarakat umum terlibat di dalamnya. Pameran inisiatif hijau dari berbagai pihak menjadi sajian penting bagi publik. Di samping tentu saja panggung-panggung presentasi dan edukasi yang dipersembahkan oleh para penginspirasi lingkungan. 1. PAMERAN (memilih tenda ukuran 3 x 6 meter atau 3 x 3 meter) berlangsung Sabtu & Minggu, 21-22 Mei 2016 dari pkl 06.00 s/d 17.00. Diharapkan inisiatif hijau dari kategori yang diikuti peserta Indonesia Green Awards 2016 dipamerkan pada Festival IGA 2016. Festival IGA 2016 ini juga mengundang Kementerian Pertanian untuk memamerkan pangan berkelanjutan, Kementerian Kelautan dan Perikanan dengan kebijakan keberlanjutannya, Kementerian Perindustrian dengan kebijakan industri hijaunya, serta Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan dengan berbagai kebijakan yang menopang penurunan emisi karbon. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) kami undang untuk memamerkan dan mengkomunikasikan kebijakan green banking yang diberlakukan dan buku Sustainable Financing karya Ketua OJK, Muliaman D. Hadad. Bank Indonesia dan bank negara serta swasta yang telah menerapkan konsep green banking diharapkan juga untuk mengikuti pameran ini. Perusahaan-perusahaan yang memproduksi barang atau jasa yang berkaitan dengan lingkungan (green) diundang untuk mengkomunikasikannya dalam Festival IGA 2016. Festival IGA akan diadakan setahun sekali untuk memeriahkan penganugerahan Indonesia Green Awards.
Penyelenggara:
Pendukung:
Partner Media:
IndonesiaGreenAwards.com LaTofi.com
2. GREEN FORUM (Sabtu, 21 Mei 2016, pkl 08.00 – 09.00) Di panggung terbuka Taman Tebet juga dirancang sebagai penyelenggaraan Green Forum, presentasi masing-masing 10 menit oleh 5 narasumber dan diskusi terbuka 10 menit. Acara ini akan diunduh ke Youtube. Narasumber yang diundang: Siti Nurbaya (Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan), Saleh Husin (Menteri Perindustrian), Muliaman D. Hadad (Ketua Otoritas Jasa Keuangan), Tony Wenas (Direktur Utama PT Riau Andalan Pulp and Paper), La Tofi (Ketua Umum Gerakan Indonesia Berlanjut). 3. BACA PUISI DAN TARIAN TENTANG BUMI (Sabtu, 21 Mei 2016, pkl 09.00 – 09.30) Kerusakan alam telah memedihkan hati. Tetapi bagi kita semua tiada guna meratap. Bergandengan tangan diperlukan untuk mengakhiri kerusakan dan menatap kembali ekosistem. Oleh karena itu, duta Gerakan Indonesia Berlanjut, Happy Salma, akan membacakan puisi dan menari untuk bumi yang lestari. 4. PENGANUGERAHAN INDONESIA GREEN AWARDS 2016 (Sabtu, 21 Mei 2016, pkl 09.30 – 10.30) Seperti tahun-tahun sebelumnya penganugerahan IGA 2016 kepada perusahaan, pemerintah daerah, perguruan tinggi, dan sekolah-sekolah, akan dilakukan oleh Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Ibu Siti Nurbaya dan Menteri Perindustrian, Bapak Saleh Husin. Penganugerahan IGA 2016 juga mengundang dengan hormat Ketua MPR RI Bapak Zulkifli Hasan dan Ketua DPD RI Bapak Irman Gusman untuk menyerahkan The Best IGA 2016 serta menyampaikan keynote Hari Bumi. 5. PANGGUNG PRESENTASI, HIBURAN, DAN KAMPANYE LINGKUNGAN (Sabtu, 21 Mei 2016, pkl 11.00 – 17.00 dilanjutkan Minggu, 22 Mei 2016, pkl 07.00 – 12.00) *)Dress code: Casual
Penyelenggara:
Pendukung:
Partner Media:
IndonesiaGreenAwards.com LaTofi.com
SPONSORSHIP Bolehkah mensponsori Indonesia Green Awards 2016? Indonesia Green Awards sejak dimulai 2010 bukan merupakan event yang dikomersilkan. Sehingga tidak ada satu pihak pun yang bisa “membayar tiket kemenangan” dengan dalih mensponsori kegiatan ini. Sponsorship diperlukan untuk mendukung terselenggaranya acara dengan baik. Pihak yang mensponsori akan mendapatkan kompensasi menarik dari perhelatan yang diamati oleh banyak pihak ini. Festival IGA 2016 kami rancang sebagai kampanye lingkungan yang memungkinkan pihak sponsor mendapatkan manfaat sosial yang tidak ternilai. Paket sponsorship yang ditawarkan: 1. Sponsor Paket A: Rp 100 juta, mendapatkan kompensasi: a. Penempatan logo dan link di website IndonesiaGreenAwards.com dan LaTofi.com selama setahun. b. Penempatan logo di backdrop acara. c. Penempatan logo di goody bag. d. Satu tenda pameran, ukuran 3 x 6 meter, disediakan backdrop dan meja display. Pihak sponsor memberikan softcopy desain gambar/logo berukuran lebar 100 cm x tinggi 142 cm untuk diprint dan ditempatkan panitia pada booth backdrop. e. 6 undangan untuk menghadiri acara penganugerahan IGA 2016. 2. Sponsor Paket B: Rp 75 juta, mendapatkan kompensasi: a. Penempatan logo dan link di website IndonesiaGreenAwards.com dan LaTofi.com selama setahun. b. Penempatan logo di backdrop acara. c. Satu tenda pameran, ukurun 3 x 3 meter, disediakan backdrop dan meja display. Pihak sponsor memberikan softcopy desain gambar/logo berukuran lebar 100 cm x tinggi 142 cm untuk diprint dan ditempatkan panitia pada booth backdrop. d. 4 undangan untuk menghadiri acara penganugerahan IGA 2016. 3. Sponsor Paket C: Rp 50 juta, mendapatkan kompensasi: a. Penempatan logo dan link di website IndonesiaGreenAwards.com dan LaTofi.com selama setahun. b. Penempatan logo di backdrop acara. c. 3 undangan untuk menghadiri acara penganugerahan IGA 2016. * Batas konfirmasi sponsorship 22 April 2016 Sponsorship dilakukan dalam suatu kontrak kerjasama antara sponsor dengan pihak The La Tofi School of CSR selaku Penyelenggara Indonesia Green Awards 2016. Pembayaran dilakukan melalui transfer ke rekening CV La Tofi di: Bank Mandiri Cabang Tebet 124 0005 473 443 Untuk keterangan lebih lanjut mengenai Sponsorship dapat menghubungi: Jessica Amanda 021-8314360, 087862422960 e-mail:
[email protected]
Penyelenggara:
Pendukung:
Partner Media:
IndonesiaGreenAwards.com LaTofi.com CONTOH SURAT PENGANTAR PENDAFTARAN INDONESIA GREEN AWARDS 2016 (Kop Surat Institusi Peserta) Kepada Yth Panitia Indonesia Green Awards The La Tofi School of CSR Jl. Tebet Barat Raya 102, Rusun Harum Blok A Lantai Dasar No. 2, Jakarta 12810 T. 021 831 4360 E.
[email protected] Kami mendaftar Indonesia Green Awards 2016 dengan mengikuti kategori: (sebutkan 1, 2, dan seterusnya). Kami menyertakan penjelasan berupa masing-masing paper dan presentasi (powerpoint) dari apa yang kami lakukan sesuai kategori yang dipilih. Yang bisa dihubungi untuk komunikasi lebih lanjut adalah: Nama : ___________________________________________________________ Jabatan
: ___________________________________________________________
Email
: ___________________________________________________________
Nomor telepon
: ___________________________________________________________
Nomor fax
: ___________________________________________________________
Nomor hp
: ___________________________________________________________
Alamat
: ___________________________________________________________
Didaftarkan oleh Nama
: ___________________________________________________________
Jabatan
: ___________________________________________________________
Email
: ___________________________________________________________
Nomor telepon
: ___________________________________________________________
Nomor fax
: ___________________________________________________________
Nomor hp
: ___________________________________________________________
Alamat
: ___________________________________________________________
Salam hangat,
(nama, tanda tangan dan stempel institusi) (Kirim ke nomor faks. 021 8370 6499 atau
[email protected], paling lambat 22 April 2016)
Penyelenggara:
Pendukung:
Partner Media:
IndonesiaGreenAwards.com LaTofi.com FORMULIR PARTISIPASI SEBAGAI SPONSOR INDONESIA GREEN AWARDS 2016 Perusahaan/Institusi
: ___________________________________________________________
Alamat
: ___________________________________________________________ ___________________________________________________________
Diwakili oleh
: ___________________________________________________________
Jabatan
: ___________________________________________________________
Telepon
: ________________________Faksimili____________________________
HP
: ___________________________________________________________
E-mail
: ___________________________________________________________
Menyatakan bersedia menjadi SPONSOR pada rangkaian acara INDONESIA GREEN AWARDS 2016 yang diselenggarakan oleh The La Tofi School of CSR pada 21 – 22 Mei 2016 di Jakarta. Paket sponsorship yang dipilih : _______________________________________________________ Jumlah dana: Rp ___________________________________________________________________ Kompensasi yang diperoleh meliputi: _________________________________________________________________________________ _________________________________________________________________________________ _________________________________________________________________________________ _________________________________________________________________________________ _________________________________________________________________________________ Pengiriman invoice / kwitansi ke: _________________________________________________________________________________ _________________________________________________________________________________ __________________ , _________________ 2016 Pihak Sponsor,
Pihak Penyelenggara,
(
Penyelenggara:
)
Pendukung:
(
)
Partner Media: