1
BAB 1 PENDAHULUAN
1.1 Latar belakang Data merupakan suatu elemen penting pada suatu organisasi yang digunakan untuk memberikan informasi dan keterangan-keterangan yang diperlukan oleh suatu organisasi. Informasi-informasi tersebut dapat digunakan sebagai pedoman dalam memutuskan kebijakan, melakukan strategi, atau mengambil keputusan. Data yang terkumpul diolah menjadi database yang berperan penting dalam perusahaan. Database sendiri sudah menjadi suatu sistem umum yang diterapkan oleh perusahaan. Namun dalam pemakaiannya, data harus melalui proses pengolahan dahulu sehingga informasi yang tersedia merupakan informasi yang dapat menunjang dan menjawab kebutuhan dari organisasi tersebut. Proses pengolahan data tersebut antara lain dapat dilakukan dengan menggunakan teknik data warehouse. Data warehouse merupakan suatu sistem komputer yang digunakan untuk mengarsipkan dan menganalisis data historis suatu organisasi seperti data penjualan, data pembelian, dan informasi-informasi lainnya. Data-data tersebut akan disalin dari sistem operasionalnya kedalam suatu gudang data dengan penjadwalan secara teratur seperti setiap hari atau setiap minggu. PT M G Holiday saat ini memiliki basis data yang hanya memberikan sekedar informasi semata. Informasi tersebut belum memiliki sistem pengolahan data yang dapat mengolah informasi menjadi informasi yang dapat menunjang dan menjawab kebutuhan perusahaan. Dalam kesehariannya proses pengolahan data menjadi sebuah laporan
2
dilakukan secara manual dan tidak dilakukan secara rutin, hanya pada saat pihak eksekutif ingin melihat laporan barulah pembuatan laporan dilakukan. Proses pembuatan laporan pada saat ini masih membutuhkan waktu yang cukup lama, hal ini dikarenakan laporan tersebut masih dibuat dengan cara memasukkan coding untuk mengeluarkan data pada software SQL Server. Laporan yang sampai kepada pihak eksekutif pun sebelumnya harus dirapikan baik dalam struktur, susunan dan sudut pandang secara manual oleh staff PT M G Holiday agar dapat dilihat dengan mudah oleh pihak eksekutif, proses pembuatan laporan ini memakan waktu tidak kurang dari 1 sampai 2 jam.
1.2 Ruang Lingkup Dalam penulisan skripsi ini, pembahasan akan dibatasi pada analisis dan perancangan data warehouse untuk reservasi dan penjualan voucher hotel pada PT MG Holiday. Adapun ruang lingkup yang ditentukan meliputi: 1. Proses reservasi Pada ruang lingkup reservasi, perusahaan dapat melakukan reservasi kamar hotel berdasarkan permintaan klien. M easure yang diminta berupa jumlah kamar yang dipesan per harinya, total penjualan dan total pembelian sesuai dengan jumlah kamar yang dipesan. 2. Proses penjualan Ruang lingkup ini mencakup hal-hal yang berkaitan dengan transaksi penjualan yang terjadi antara perusahaan M G Holiday dengan klien. Measure yang diminta berupa jumlah kamar yang berhasil dijual per harinya, total
3
penjualan yang didapat, total pembelian yang dibayarkan kepada pihak hotel, dan total markup (keuntungan) yang didapat perusahaan.
Karena PT M G Holiday sudah memiliki sistem database yang sudah dijalankan selama kurang lebih empat tahun dan dinilai sudah cukup baik dalam mendukung kinerja perusahaan, maka penulis menggunakan sistem database yang sudah ada tersebut dan berasumsi bahwa sistem yang digunakan tersebut sudah benar.
1.3 Tujuan dan Manfaat Tujuan dari penulisan skripsi ini adalah: -
M elakukan analisis terhadap sistem yang berjalan pada PT M G Holiday untuk mengetahui masalah yang dihadapi dan mengusulkan alternatif pemecahan masalah.
-
M elakukan analisis kebutuhan informasi eksekutif.
-
M erancang data warehouse yang dapat mendukung pengambilan keputusan oleh eksekutif.
Adapun manfaat yang diharapkan dari penulisan skripsi ini adalah: -
M empercepat dan mempermudah akses terhadap data dan meningkatkan penggunaan data menjadi informasi yang diperlukan oleh pihak eksekutif.
-
M enghasilkan laporan dengan lebih cepat dan akurat dalam format yang mudah dipahami.
-
M eningkatkan kinerja eksekutif dalam pengambilan keputusan.
4
1.4 Metodologi Dalam penyusunan skripsi ini, diperlukan metodologi untuk membantu penulis dalam menentukan langkah-langkah yang sistematis dalam proses analisis sistem yang sedang berjalan dan perancangan sistem yang dibutuhkan. a. M etode Analisis Analisis sistem dilakukan dengam mengumpulkan dan menganalisis data, yang dilakukan dengan cara mewawancarai bagian administrasi dengan menanyakan sistem yang sedang berjalan di dalam perusahaan, mewawancarai bagian eksekutif untuk menanyakan kebutuhan yang diminta, menelaah dokumen-dokumen perusahaan, dan melakukan observasi terhadap sistem yang sudah ada. Hasil analisis kemudian dibuat laporannya untuk masukan dalam perancangan sistem yang diusulkan. b. M etode Perancangan Dalam skripsi ini metode perancangan yang digunakan adalah M etode 9 Langkah (Nine-Step Methodology) yaitu: 1. Identifikasi Proses 2. Identifikasi Grain 3. Identifikasi Dimensi 4. Identifikasi Fakta 5. M enyimpan Pre-Calculation dalam Tabel Fakta 6. Rounding Out Tabel Dimensi 7. M emilih Durasi Database 8. M engawasi Perubahan Dimensi 9. M emutuskan Prioritas Mode Query
5
1.5 Sistematika Penulisan Sistematika penulisan skripsi ini terdiri dari lima bagian isi yang akan dijabarkan sebagai berikut: BAB 1 : PENDAHULUAN Pendahuluan berisi tentang alasan-alasan yang melatarbelakangi penulisan skripsi disertai dengan tujuan dan manfaat, ruang lingkup, metodologi dan sistematika penulisan skripsi.
BAB 2 : LANDAS AN TEORI Pada bab ini akan diberikan penjelasan mengenai teori-teori yang digunakan dalam penulisan skripsi ini seperti penjelasan tentang pengertian data, database, database management system, data warehouse, konsep data warehouse, kelebihan dan kekurangan data
warehouse.
Selain
dari
teori-teori umum yang disebutkan
sebelumnya, penulis juga akan memberikan teori-teori khusus yang mendukung penulisan skripsi dan sesuai dengan topik skripsi ini.
BAB 3 : AN ALIS IS DAN PERANCANGAN Dalam bab ini akan diuraikan secara detil analisis sistem yang berjalan pada perusahaan, pemecahan yang diambil, serta langkah demi langkah perancangan data warehouse yang penulis susun untuk memenuhi kebutuhan perusahaan yang meliputi rancangan output serta rencana implementasinya.
6
BAB 4 : HAS IL DAN EVALUAS I Bab ini menjelaskan tentang hasil perancangan data warehouse yang telah disusun, beserta hasil output dan pembahasannya, serta evaluasi yang didapat dari perusahaan.
Bab 5 : KES IMPULAN DAN S ARAN Dalam bab penutup ini akan diberikan kesimpulan secara keseluruhan yang didapat dari analisis dan penulisan skripsi serta saran-saran yang diharapkan dapat menjadi bahan referensi untuk pengembangan lebih lanjut tentang sistem yang telah dibangun.