1
BAB 1 PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang Penelitian Tata kelola perusahaan yang baik sangat penting bagi perusahaan. Hal ini disebabkan karena Good Corporate Governance merupakan perangkat lunak yang dapat mengatur dan mengendalikan perusahaan, untuk menciptakan nilai tambah bagi semua pemegang kepentingan dalam perusahaan. Good Corporate Governance menekankan pada dua hal, pertama pemegang saham mempunyai hak untuk memperoleh informasi tentang keadaan perusahaan dengan akurat dan tepat waktu. Kedua, perusahaan wajib untuk mengungkapkan secara akurat, tepat waktu, dan transparan tentang informasi kinerja perusahaan, kepemilikan, dan pemegang kepentingan dalam perusahaan.Dewasa ini, banyak rekayasa yang dapat dilakukan oleh pengelola perusahaan yang mengakibatkan laporan keuangan perusahaan tidak memberikan informasi yang tepat. Rekayasa seperti ini disebut juga dengan earning management yang sejalan dengan agency theory di mana pemilik perusahaan atau pemegang saham (principal) menyewa dan menyerahkan pengelolaan perusahaan kepada professional (agen) yang lebih mengerti cara menjalankan suatu usaha untuk bertindak bagi kepentingan principal. Sisi buruk ini adalah perbedaan tujuan dan kepentingan antara principal dengan agen, dan tidak dapat diamatinya tindakan agen.
2
Agen, dalam pembahasan ini disebutkan manajemen, mempunyai keleluasaan untuk merekayasa
laporan
keuangan
untuk
menyesatkan
pemegang
saham
atau
memaximalkan kepentingan manajemen sendiri. Saat ini praktek GCG mulai dikembangkan diberbagai negara. Pelaksanaannya tidak lepas dari prinsip pengelolaan perusahaan yaitu,pertanggungjawaban, akuntabilitas, independensi, transparansi, dan kewajaran. Hal-hal ini dapat mendorong peningkatan kualitas struktur pengelolaan dan pola kerja perusahaan. Good Corporate Governance baru dikenal di Asia tahun 1990-an, “Panduan Good Corporate” disahkan tahun 1999. Di Indonesia sendiri, panduan tersebut dikenal dengan istilah Indonesian Code yang disahkan tahun 2001. Sampai saat ini yang sudah terlibat dalam proses sosialisasi GCG terdapat 60 perusahaan, sedangkan dalam assesment terdapat 83 perusahaan dan asistensi ada 42 perusahaan. Pemerintah pun mengunakan konsultan tingkat internasional untuk mendapatkan masukan. Hasil yang dicapai sekarang ini memang meningkat, namun masih tetap memerlukan perbaikan. Hal ini didukung hasil survey Corporate Governance Index(CGI) 2005 yang dilakukan oleh Indonesia Institute for Corporate Governance (IICG) dan majalah SWA yang dilakukan terhadap perusahaan publik yang tercatat di BEI, termasuk PT. Hero Supermarket Tbk Hero melakukan IPO (Initial Public Offering) pada tanggal 21 Agustus 1989. Komposisi pemegang saham per tanggal 25 Juli 2001 adalah sebagai berikut : PT Hero Pusaka Sejati 50.10%, PT Matahari Putra Prima Tbk 10.42%, SSV Netherland BV 10.20%, Mulgrave Corp. BV 7.63%, dan masyarakat 21.65%. Kepemilikan saham langsung HERO oleh Dairy Farm diperkirakan sebesar
3
7.63%, yaitu melalui Mulgrave Corp. BV. Selain itu Dairy Farm melalui Mulgrave Corp. BV juga memiliki obligasi konversi sebesar 24.55%. Dengan demikian total kepemilikan Dairy Farm atas saham HERO adalah 32.18%.. Dalam Good Corporate Governance, kepemimpinan juga termasuk faktor penting dalam suatu perusahaan. Karena dengan kepemimpinan yang efektif dapat dicapai tata kelola perusahaan yang baik. Di Hero Supermarket, mereka menerapkan sistem kepemimpinan yang efektif dan terbuka sesuai dengan status mereka sebagai perusahaan publik. Di Hero Supermarket Tbk, ada 3 tingkatan jabatan yang memegang peran penting berserta uraian jabatannya mulai dari yang paling tinggi yaitu RUPS (rapat umum pemegang saham), yang bertindak membuat anggaran dasar, mengangkat dan memberhentikan dewan komisaris dan direktur, menetapkan arah,sasaran dan tujuan jangka panjang perusahaan. Board of Commisioner, menentukan garis besar kegiatan perseroan, memberikan petunjuk kerja kepada direksi, mengawasi kegiatan perusahaan secara keseluruhan, memberi nasehatnasehat kepada pihak manajerial di bawahnya. Dan
Chief Executive Officer,
menentukan dan menetapkan strategi, tujuan utama dan kebijaksanaan pengembangan usaha, menyiapkan rencana dan anggaran serta aliran kas keuangan perusahaan, menetapkan permodalan anggaran dan aliran kas keuangan perusahaan , dan menetapkan tugas, tanggungjawab, dan wewenang setiap pejabat yang berada di bawah pimpinannya. Untuk mengatasi permasalahan earning management yang sejalan dengan agency theory Hero Supermarket Tbk, mengadakan internal auditor untuk memeriksa sistem dan prosedur yang dilaksanakan serta keakuratan data-data
4
yang dibuat dari setiap divisi atau tingkatan level manajerial untuk menghindari kasus laporan keuangan yang dipalsukan untuk kepentingan salah satu pihak yang berwenang. Dan Hero Supermarket selalu memberikan transparansi laporan apapun kepada publik sebagai syarat prinsip dari GCG. Mengenai budaya organisasi Hero yang baru manajemen Hero Supermarket Tbk percaya pada kesamaan penghargaan untuk semua orang yang berarti bahwa status maupun wewenang manajemen tidak lebih tinggi daripada pekerja, tetapi hanya berbeda dalam hal tanggung jawab antara pemegang saham di dalam organisasi. Oleh karena itu, orang-orang yang bekerja di Hero tidak dianggap sebagai pekerja atau karyawan, melainkan sebagai rekanan kerja terlepas dari jabatan yang didudukinya. Yang membedakan satu dengan lainnya adalah bahwa setiap orang memiliki peran dan tanggung jawab yang berbeda di dalam organisasi. Untuk mengimplementasikan budaya idealnya secara sukses di dalam perusahaan Hero percaya bahwa komunikasi yang efektif dengan semua member organisasi amatlah penting. Interaksi tatap muka merupakan aktifitas sehari-hari dari tim manajemen perusahaan. Callaghan CEO Hero yang baru sendiri yang memastikan bahwa ia selalu melakukan kunjungan berkala ke pusat pemegang manajemen untuk menegaskan pentingnya bertatap muka secara langsung kepada rekan-rekannya, seperti BOD atau BOC di perusahaan Hero Supermarket Tbk. Hasilnya memuaskan dengan melakukan komunikasi yang efektif, dan melakukan kunjungan berkala ke pusat pemegang saham dan bertatap muka secara langsung, para pemegang saham merasa dihargai dan melakukan investasi
5
pada PT. Hero Supermarket Tbk. Hal ini berdampak sangat bagus pada harga saham PT. Hero Supermarket Tbk. Berikut data harga saham pada PT. Hero Supermarket Tbk antara tahun 2010 sampai 2012
Prices Date
Open
High
Low
Close
Avg Vol
Adj Close*
Feb 1, 2012
15,500.00
18,000.00
13,000.00
17,000.00
100
17,000.00
Jan 2, 2012
11,000.00
17,000.00
11,000.00
15,500.00
2,300
15,500.00
Dec 1, 2011
11,050.00
13,000.00
10,000.00
11,200.00
2,100
11,200.00
Nov 1, 2011
10,000.00
11,350.00
10,000.00
11,050.00
4,300
11,050.00
Oct 3, 2011
8,200.00
10,000.00
7,800.00
8,300.00
1,400
8,300.00
Sep 5, 2011
8,500.00
11,000.00
8,200.00
8,200.00
2,800
8,200.00
Aug 1, 2011
6,900.00
9,600.00
6,000.00
8,050.00
15,600
8,050.00
Jul 1, 2011
4,400.00
8,000.00
4,300.00
6,800.00
1,100
6,800.00
Jun 1, 2011
4,350.00
6,350.00
4,250.00
5,300.00
1,600
5,300.00
May 2, 2011
4,400.00
6,350.00
4,300.00
4,300.00
100
4,300.00
Apr 1, 2011
5,300.00
6,300.00
4,300.00
4,300.00
300
4,300.00
Mar 1, 2011
4,000.00
5,000.00
4,000.00
4,000.00
0
4,000.00
Feb 1, 2011
3,500.00
5,300.00
3,300.00
4,000.00
0
4,000.00
6
Jan 3, 2011
4,300.00
5,350.00
3,300.00
3,300.00
0
3,300.00
Dec 1, 2010
5,000.00
5,300.00
3,000.00
4,300.00
500
4,300.00
Nov 1, 2010
4,050.00
5,600.00
3,400.00
5,000.00
2,000
5,000.00
Oct 1, 2010
3,550.00
4,800.00
3,100.00
4,200.00
800
4,200.00
Sep 1, 2010
3,300.00
3,500.00
3,100.00
3,150.00
0
3,150.00
Aug 2, 2010
3,500.00
4,050.00
3,100.00
3,300.00
2,900
3,300.00
Jul 1, 2010
3,300.00
3,950.00
2,900.00
3,800.00
0
3,800.00
Jun 2, 2010
4,000.00
4,500.00
3,000.00
3,300.00
2,000
3,300.00
May 3, 2010
5,600.00
6,200.00
4,000.00
4,000.00
100
4,000.00
Apr 1, 2010
6,000.00
7,200.00
5,300.00
5,500.00
1,600
5,500.00
Mar 1, 2010
4,000.00
6,200.00
3,000.00
4,800.00
700
4,800.00
Feb 3, 2010
5,000.00
5,000.00
5,000.00
5,000.00
0
5,000.00
* Close price adjusted for dividends and splits.
Sumberhttp://finance.yahoo.com/q/hp?s=HERO.JK&a=00&b=1&c=2010&d=01 &e=16&f=2012&g=m Meskipun sempat kurang stabil antara tahun 2010 sampai pertengahan 2011 namun pada juli 2011 sampai februari 2012 saham di PT. Hero Supermarket Tbk terus menanjak sampai menyentuh harga 17.000/lembar sahamnya.
7
Dengan adanya budaya organisasi yang baik serta didukung dengan kepemimpinan yang efektif dapat mendukung terwujudnya Good corporate Governance yang baik di perusahaan tersebut.Rahasia keberhasilan GCG adalah terletak pada kepemimpinan yang kuat, tanggguh, dan mempunyai daya tahan untuk bekerja dalam organisasi, sebab akar Good Corporate Governance juga terletak pada sikap dan perilaku pimpinan perusahaan Faktor internal yang juga dapat pendorong keberhasilan pelaksanaan GCG yang berasal dari dalam perusahaan adalah terdapatnya budaya organisasi yang mendukung penerapan GCG dalam mekanisme sistem kerja manajemen di perusahaan. Oleh karena itu penelitian berjudul PENGARUH BUDAYA ORGANISASI DAN EFEKTIFITAS
KEPEMIMPINAN
TERHADAP
GOOD
CORPORATE
GOVERNANCE. 1.2 Rumusan Masalah 1. Apakah ada pengaruh Budaya organisasi terhadap Good Corporate Governance? 2. Apakah ada pengaruh Kepemimpinan yang Efektif terhadap Good Corporate Governance? 3. Apakah ada pengaruh Budaya organisasi dan Kepemimpinan yang Efektif terhadap Good Corporate Governance? 1.3 Tujuan Penelitian 1.Menunjukkan pengaruh Budaya organisasi dengan Good Corporate Governance (T-1)
8
2. Menunjukkan pengaruh Kepemimpinan yang Efektif dengan Good Corporate Governance(T-2) 3. Menunjukkan pengaruh Budaya organisasi dan Kepemimpinan yang Efektif terhadap Good Corporate Governance(T-3) 1.4 Manfaat Penelitian 1. Bagi pembaca. Dapat mengetahui faktor-faktor yang dapat memengaruhi pelaksanaan Good Corporate Governance di perusahaan. Dan mengetahui efek Good Corporate Governance bagi perusahaan. 2. Bagi PT Hero Supermarket Tbk, dapat menambah referensi tentang bagaimana dan faktor-faktor apa saja yang dapat memengaruhi Good Corporate Governance. 3. Bagi penulis, menambah pengalaman dalam menulis karya ilmiah dan dapat menjadi pedoman yang baik ke depannya.