Arah Qiblat Masjid Nabawi dan Masjid Kobe « **********...
1 of 6
http://tdjamaluddin.wordpress.com/2010/12/10/arah-qibl...
******************** Dokumentasi T. Djamaluddin ******************** ============================================== _____ Berbagi ilmu untuk pencerahan dan inspirasi _____
Arah Qiblat Masjid Nabawi dan Masjid Kobe Posted on 10 Desember 2010 by tdjamaluddin About these ads (http://en.wordpress.com/about-these-ads/)
i 1 Vote T. Djamaluddin Profesor Riset Astronomi Astrofisika, LAPAN Anggota Badan Hisab Rukyat, Kementerian Agama RI
10/10/12 08:02
Arah Qiblat Masjid Nabawi dan Masjid Kobe « **********...
2 of 6
/2010/12/masjid-nabawi-qiblat.jpg)
http://tdjamaluddin.wordpress.com/2010/12/10/arah-qibl...
(http://tdjamaluddin.files.wordpress.com
Ketika shalat di masjid Nabawi (Madinah) dan masjid Kobe (Jepang), saya tidak pernah mempermasalahkan arah qiblatnya. Saya percaya saja pada arah qiblat yang selama ini diikuti oleh sekian banyak jamaah. Namun, kini ada qiblalocator (www.qiblalocator.com) perangkat lunak on-line pengukur arah qiblat yang dipadu peta satelit berbasis Google Earth. Ketika ada teman yang mempermasalahkan arah kiblat kedua masjid yang pernah saya kunjungi tersebut, saya coba periksa di qiblalocator. Hasilnya, memang ada penyimpangan. Saya coba menganalisisnya dan menyarankan cara menyikapinya. Masjid Nabawi dilihat dengan qiblalocator terlihat ada penyimpangan sekitar 4 derajat ke arah kanan. Namun ada yang menarik. Masjid Nabawi asli adalah yang ada kubah hijau di atasnya, di samping makam Rasulullah SAW. Dari data satelit terlihat sisi Timur Rasulullah justru sangat tepat arahnya (lihat garis merah pada peta di bawah ini). Ini menunjukkan arah qiblat masjid Nabawi asli sangat tepat arahnya. Hanya bangunan perluasan yang tampaknya menyimpang sekitar 4 derajat tersebut. Lalu, apakah perlu dipermasalahkan penyimpangan derajat tersebut? Tidak perlu dipermasalahkan. Itu dalam batas toleransi, karena penyimpangan oleh sikap badan kita lebih besar dari 4 derajat.
/2010/12/masjid-nabawi.jpg)
(http://tdjamaluddin.files.wordpress.com
10/10/12 08:02
Arah Qiblat Masjid Nabawi dan Masjid Kobe « **********...
3 of 6
/2010/12/arah-qiblat-masjid-nabawi-2.jpg)
http://tdjamaluddin.wordpress.com/2010/12/10/arah-qibl...
(http://tdjamaluddin.files.wordpress.com
Masjid Kobe di Jepang dibangun tahun 1935 oleh para pedagang asal Turki. Tampaknya mereka merujuk pada peta datar. Bila kita menggunakan peta datar, maka arah kiblat dari Kobe ke Mekkah arahnya seolah ke Barat agak ke Selatan (arah Barat Daya). Garis biru pada peta satelit di bawah ini menunjukkan arah mihrab masjid Kobe yang mengarah ke Barat Daya. Semestinya, arah qiblat ditentukan dengan menggunakan globe atau perhitungan dengan model bumi sebagai bola. Arahnya ditunjukkan oleh garis merah pada qiblalocator (lihat gambar di bawah) yang arahnya Barat agak ke Utara. Lalu bagaimana menyikapinya? Karena penyimpangannya terlalu jauh, sekitar 50 derajat, disarankan arah qiblatnya disesuaikan. Kalau ada teman-teman Muslim yang berada di wilayah Kansai yang sempat berkunjung ke Masjid Kobe, tolong ingatkan hal ini.
10/10/12 08:02
Arah Qiblat Masjid Nabawi dan Masjid Kobe « **********...
4 of 6
/masjid-kobe.jpg)
/2010/12/masjid-kobe-qiblat1.jpg)
http://tdjamaluddin.wordpress.com/2010/12/10/arah-qibl...
(http://tdjamaluddin.files.wordpress.com/2010/12
(http://tdjamaluddin.files.wordpress.com
10/10/12 08:02
Arah Qiblat Masjid Nabawi dan Masjid Kobe « **********...
5 of 6
http://tdjamaluddin.wordpress.com/2010/12/10/arah-qibl...
Filed under: 2. Hisab-Rukyat « Catatan Perjalanan Program Arah Qiblat »
9 Tanggapan 1.
Edwards, on 13 Desember 2010 at 16:07 said: Wah, yang di Kobe lumayan jauh juga penyimpangannya Balas
2.
choirul, on 13 Desember 2010 at 21:36 said: info menarik sekali ini, kayak KH Ahmad Dahlan dulu meluruskan kiblat Balas
3.
Johar, on 19 April 2011 at 11:21 said: Rosul mnentukan arah kiblat tanpa bantuan peralatan apapun. Semuanya atas petunjuk Allah semata. Memang sesungguhnya Islam agama yang diridhoi Allah. Balas
4.
abdul, on 7 Mei 2011 at 00:09 said: kalau yang di ITB, mushola pharmasi gimana tuh, kok beda koblat mushola ikhwan dan akhwatnya. padahal bersebelahan. ada yang isen kali tuh
Balas 5. Problematika Arah Kiblat « ******************** Dokumentasi T. Djamaluddin ******************** ======================================================== _____ Berbagi ilmu untuk pencerahan dan inspirasi _____, on 31 Mei 2011 at 23:39 said: [...] on Program Konversi Kalender…nana on Program Konversi Kalender…abdul on Arah Qiblat Masjid Nabawi dan …yadi on Bintangdyahrm on Bintangtdjamaluddin on Program Jadwal Shalattdjamaluddin on Warna [...] Balas 6.
Lukman Hakim, on 8 Agustus 2011 at 16:02 said: Assalamu’alaikum wr wb, Saya mohon bantuan penjelasan mengenai waktu matahari tegak lurus dan waktu terbenam berapa lama sebelum adzan Dzuhur dan Maghrib? Berapa lama proses tegaklurus dan terbenamnya. Hal ini sehubungan dengan hadits yang melarang sholat pada tiga waktu itu. Kalau saat terbit biasanya ada di jadwal sholat. Terima kasih. Saya menunggu penjelasan Bapak. Kalau e-mail Bapak? Wassalamu’alaikum wr wb. Balas
10/10/12 08:02
Arah Qiblat Masjid Nabawi dan Masjid Kobe « **********...
6 of 6
http://tdjamaluddin.wordpress.com/2010/12/10/arah-qibl...
tdjamaluddin, on 8 Agustus 2011 at 16:48 said: Saya biasa menggunakan ithtiyati 2 menit setelah tengah hari, artinya matahari sudah mulai condong ke barat. Balas Lukman Hakim, on 11 Agustus 2011 at 10:27 said: Mungkin yang Bapak maksud untuk sholat qobla dan fardu Dzuhur, artinya sudah masuk waktu setelah adzan, yang saya maksud untuk orang-orang yang datang sebelum adzan biasanya mereka mengerjakan sholat tahiyatul masjid, apakah sama juga 2 menit sebelum tengah hari. Bagaimana dengan tahiyatul masjid sebelum adzan maghrib? Tkasih. 7.
haris, on 21 Juli 2012 at 08:27 said: Dibolehkan mas, solat sunnah tahiyyatul mesjid walau pun pada waktu yang dilarang, karena solat ini tidak tergantung waktu dalam pelaksanaannya, tapi tergantung ketika kita masuk mesjid maka segeralah solat sunat tahiyyatul mesjid. Contohnya lagi solat sunnah mutlak, wudhu juga tak tergantung waktu. Wallahu alam. Begitu yang saya dengar dari pengajian fiqih Balas
Blog pada WordPress.com. Tema: Digg 3 Column oleh WP Designer. Ikuti
Follow “******************** Dokumentasi T. Djamaluddin ******************** ======================================================== _____ Berbagi ilmu untuk pencerahan dan inspirasi _____” Powered by WordPress.com
10/10/12 08:02