P PU U TT U US SA AN N Nomor : 1/Pid/2016/PT.Bdg.
DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA Pengadilan Tinggi Bandung yang memeriksa dan mengadili perkara-perkara pidana dalam tingkat banding telah menjatuhkan putusan dalam perkara Terdakwa :
Nama lengkap
: DEDE IWAN GUNAWAN Bin DODI ;
Tempat lahir
: Subang ;
Umur/tanggal lahir
: 17 September 1986 ;
Jenis kelamin
: Laki-laki ;
Kebangsaan
: Indonesia ;
Tempat tinggal
: Kp. Rancabogo Rt. 27/07 Desa Sukamulya Kecamatan Rancabogo Kab. Subang ;
Agama
: Islam;
Pekerjaan
:
Wiraswasta ;
Terdakwa berada dalam tahanan berdasarkan penetapan : 1. Penyidik, terhitung sejak tanggal 03 Agustus 2015 sampai dengan tanggal 22 Agustus 2015 ; 2. Diperpanjang Penuntut Umum, terhitung sejak tanggal
23ustus 2015 sampai
dengan tanggal 01 Oktober 2015 ; 3. Penuntut Umum, terhitung sejak tanggal 10 September 2015 sampai dengan tanggal 29 September 2015 ; 4. Majelis Hakim Pengadilan Negeri Subang sejak tanggal 28 September 2015 sampai dengan tanggal 27 Oktober 2015 ; 5. Perpanjangan Penahanan Wakil Ketua Pengadilan Negeri Subang sejak tanggal 28 Oktober 2015 sampai dengan tanggal 26 Desember 2015 ; 6. Penahanan Hakim Tinggi sejak tanggal 14 Desember 2015 sampai dengan tanggal 12 Januari 2016 ; 7. Perpanjangan penahanan Wakil Ketua Pengadilan Tinggi sejak tanggal 13 Januari 2016 sampai dengan tanggal 13 Maret 2016 ;
Halaman 1 dari 9 halaman putusan Nomor 01/Pid/2016/PT BDG
Terdakwa dalam dipersidangan perkara a quo didampingi oleh Penasehat Hukum DONI NURHIDAYAT,S.H.,M.H ; Pengadilan Tinggi tersebut ; Telah membaca surat-surat terkait yang terdapat dalam berkas perkara Terdakwa serta turunan resmi putusan Pengadilan Negeri Subang tanggal 08 Desember 2015, Nomor : 228/Pid.B/2015/PN.SNG, dalam perkara Terdakwa tersebut diatas ; Menimbang, bahwa Terdakwa dihadapkan ke persidangan oleh Penuntut umum dengan dakwaan sebagai berikut : Dakwaan Kesatu : Bahwa ia terdakwa DEDE IWAN GUNAWAN Bin DODI pada hari Minggu tanggal 02 Agustus 2015 sekira jam 19.30 Wib atau setidak-tidaknya pada suatu waktu lain yang masih termasuk dalam tahun 2015, bertempat di kontrakan yang beralamat di depan warung milik saksi Yana, Kp. Kamarung Utara Rt. 32/08 Des. Kamarung Kec. Pagaden, Kab. Subang atau setidak-tidaknya di suatu tempat lain yang masih termasuk dalam wewenang Pengadilan Negeri Subang yang memeriksa dan mengadili perkaranya sesuai, telah melakukan ”Mengambil barang sesuatu yang seluruhnya atau sebagian kepunyaan orang lain, dengan maksud untuk dimiliki serta melawan hukum, yang dilakukan di waktu malam di suatu rumah atau pekarangan tertutup yang ada rumahnya yang dilakukan oleh orang yang ada di situ tidak diketahui atau tidak dikehendaki oleh yang berhak, yang dilakukan oleh dua orang atau lebih dengan bersekutu, perbuatan mana dilakukan terdakwa dengan cara antara lain sebagai berikut: - Pada hari Minggu tanggal 02 Agustus sekitar jam 17.00 Wib, sdr. Deni als Dogi (DPO) datang ke rumah Terdakwa untuk bermain (ngobrol da kopi) sekitar jam 18.15 Wib, sdr. Deni als Dogi (DPO) minta diantar pulang kepada Terdakwa maka pada waktu itu sdr. Deni Als Dogi (DPO) diantar pulang oleh terdakwa dengan mengendarai sepeda motor Suzuki Tander milik Terdakwa dengan menggunakan jalan SMPN II Pagaden, setibanya dipertigaan Kp. Santiong Sdr. Deni Als Dogi (DPO) meminta kepada terdakwa untuk diantarkan ke Pasar Inpres tukang nasi yang ditujuan akan membeli nasi kemudian setibanya di Pasar Impres tukang nasi yang dituju tidak jualan maka Sdr. Deni Als Dogi (DPO) kembali ke arah pertigaan Kp. Santiong tepat disalah satu Warung Kp. Kamarung Utara yang terlewati oleh
Halaman 2 dari 9 halaman putusan Nomor 01/Pid/2016/PT BDG
terdakwa dan Sdr. Deni Als Dogi (DPO) berbicara kepada terdakwa sambil menunjuk bahwa di depan warung ada 1 (satu) unit sepeda motor X-Ride warna hitam orange menghadap ke arah selatan tidak ada orangnya dan kunci kontaknya menggantung lalu berkata “ayo kita curi motor tersebut” lalu terdakwa berhenti dan menunggu di pinggir jalan sedangkan sdr. Deni Als Dogi (DPO) langsung mengambil sepeda motor tersebut dan langsung ditunggangi dan dibawa ke arah selatan dan sdr. DENI Als DOGI (DPO) dikejar masa dipertigaan Kp. Santiong terdakwa berpisah arah dengan sdr. Deni Als Dogi (DPO) akan tetapi terdakwa lari ke arah Barat sedangkan Sdr. Deni Als Dogi (DPO) lari ke arah timur sambil membawa sepeda motor merk Yamaha Type X Ride No. Pol.: T-3085-WY No. Sim 2BU188089 No.Ka.MH32BU002FJ188085 Tahun 2105 warna hitam orange, terdakwa melarikan diri ke arah barat dengan tujuan untuk menyelamatkan diri ke rumah terdakwa yang beralamat di Kp. Ranca Bogo namun ketika di Kp. Serangsari karena terdakwa dikejar masa terdakwa panik sehingga terjatuh dan bersembunyi di persawahan akan tetap ketahuan oleh masyarakat kemudian tertangkap oleh masa. - Akibat perbuatan terdakwa, saksi Rodiah Binti Emen telah mengalami kerugian sebesar Rp. 15.000.000,- (lima belas juta rupiah) Perbuatan terdakwa tersebut diatur dan diancam pidana dalam Pasal 363 ayat (1) ke-3 dan ke-4 KUHP. Atau Kedua: Bahwa ia terdakwa DEDE IWAN GUNAWAN Bin DODI pada hari Minggu tanggal 02 Agustus 2015 sekira jam 19.30 Wib atau setidak-tidaknya pada suatu waktu lain yang masih termasuk dalam tahun 2015, bertempat di kontrakan yang beralamat di depan warung milik saksi Yana, Kp. Kamarung Utara Rt. 32/08 Des. Kamarung Kec. Pagaden, Kab. Subang atau setidak-tidaknya di suatu tempat lain yang masih termasuk dalam wewenang Pengadilan Negeri Subang yang memeriksa dan mengadili perkaranya sesuai, telah melakukan ”Mengambil barang sesuatu yang seluruhnya atau sebagian kepunyaan orang lain, yang dilakukan oleh dua orang atau lebih dengan bersekutu”, perbuatan mana dilakukan terdakwa dengan cara antara lain sebagai berikut: - Pada hari Minggu tanggal 02 Agustus sekitar jam 17.00 Wib, sdr. Deni als Dogi (DPO) datang ke rumah Terdakwa untuk bermain (ngobrol da kopi) sekitar jam 18.15 Wib, sdr. Deni als Dogi (DPO) minta diantar pulang kepada Terdakwa maka
Halaman 3 dari 9 halaman putusan Nomor 01/Pid/2016/PT BDG
pada waktu itu sdr. Deni Als Dogi (DPO) diantar pulang oleh terdakwa dengan mengendarai sepeda motor Suzuki Tander milik Terdakwa dengan menggunakan jalan SMPN II Pagaden, setibanya dipertigaan Kp. Santiong Sdr. Deni Als Dogi (DPO) meminta kepada terdakwa untuk diantarkan ke Pasar Inpres tukang nasi yang ditujuan akan membeli nasi kemudian setibanya di Pasar Impres tukang nasi yang dituju tidak jualan maka Sdr. Deni Als Dogi (DPO) kembali ke arah pertigaan Kp. Santiong tepat disalah satu Warung Kp. Kamarung Utara yang terlewati oleh terdakwa dan Sdr. Deni Als Dogi (DPO) berbicara kepada terdakwa sambil menunjuk bahwa di depan warung ada 1 (satu) unit sepeda motor X-Ride warna hitam orange menghadap ke arah selatan tidak ada orangnya dan kunci kontaknya menggantung lalu berkata “ayo kita curi motor tersebut” lalu terdakwa berhenti dan menunggu di pinggir jalan sedangkan sdr. Deni Als Dogi (DPO) langsung mengambil sepeda motor tersebut dan langsung ditunggangi dan dibawa ke arah selatan dan sdr. DENI Als DOGI (DPO) dikejar masa dipertigaan Kp. Santiong terdakwa berpisah arah dengan sdr. Deni Als Dogi (DPO) akan tetapi terdakwa lari ke arah Barat sedangkan Sdr. Deni Als Dogi (DPO) lari ke arah timur sambil membawa sepeda motor merk Yamaha Type X Ride No. Pol.: T-3085-WY No. Sim 2BU188089 No.Ka.MH32BU002FJ188085 Tahun 2105 warna hitam orange, terdakwa melarikan diri ke arah barat dengan tujuan untuk menyelamatkan diri ke rumah terdakwa yang beralamat di Kp. Ranca Bogo namun ketika di Kp. Serangsari karena terdakwa dikejar masa terdakwa panik sehingga terjatuh dan bersembunyi di persawahan akan tetap ketahuan oleh masyarakat kemudian tertangkap oleh masa. - Akibat perbuatan terdakwa, saksi Rodiah Binti Emen telah mengalami kerugian sebesar Rp. 15.000.000,- (lima belas juta rupiah) - Perbuatan terdakwa tersebut diatur dan diancam pidana dalam Pasal 363 ayat (1) ke-4 KUHP ; Menimbang, bahwa tuntutan Jaksa Penuntut Umum yang dibacakan di muka persidang perkara a quo pada pokoknya menuntut agar Majelis Hakim Pengadilan Negeri Subang yang memeriksa dan mengadili perkara Terdakwa ini memutuskan sebagai berikut : 1. Menyatakan terdakwa DEDE IWAN GUNAWAN Bin DODI bersalah melakukan tindak pidana pencurian dengan pemberatan, sebagaimana diatur dan diancam pidana dalam Pasal 363 ayat (1) ke 4, 5 KUHP.
Halaman 4 dari 9 halaman putusan Nomor 01/Pid/2016/PT BDG
2. Menjatuhkan pidana terhadap terdakwa DEDE IWAN GUNAWAN Bin DODI berupa pidnaa penjara selama 4 (empat) tahun penjara dengan dikurangi selama terdakwa berada dalam tahanan dengan perintah tetap ditahan; 3. Menyatakan barang bukti berupa: 1. 1 (satu) lembar STNK sepeda motor Yamah Merk: X Ride No Pol.: T-3085-WY, Nosin : 2BU188089 No Ka: MH32BU002FJ188085 Tahun 2015 waran: Hitam oranye An Nandang Sofyan alamat Kp. Julang Rt. 033/09 Desa Sukamulya Kec. Pagaden Kab. Subang; 2. 1 (satu) unit sepeda motor Suzuki Tander warna hitam tanpa plat nomor; 3. 1 (satu) unit sepeda motor Yamaha X Ride, tahun 2015, warna hitam oranye. No. Mesin 2BU188089 No. Rangka. MH32BU002FJ108085. No. Pol. T-3085WY; Point ke1 dan point ke 3. Dikembalikan kepada saksi RODIAH Binti EMEN dan point ke.2 dirampas untuk Negara; 4. Menetapkan supaya terdakwa DEDE IWAN GUNAWAN Bin DODI untuk membayar biaya perkara sebesar Rp. 1.000,- (seribu rupiah) ; Menimbang, bahwa terhadap tuntutan Penuntut Umum tersebut Majelis Hakim Pengadilan Negeri Subang telah menjatuhkan putusan kepada Terdakwa sebagai berikut : 1. Menyatakan terdakwa DEDE IWAN GUNAWAN Bin DODI telah terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana “Pencurian Dalam Keadaan memberatkan”; 2. Menjatuhkan pidana terhadap terdakwa oleh karena itu dengan pidana penjara selama 1 (satu) tahun; 3. Menetapkan lamanya terdakwa berada dalam tahanan dikurangkan seluruhnya dari pidana yang dijatuhkan; 4. Memerintahkan agar terdakwa tetap berada dalam tahan; 5. Menetapkan barang bukti berupa: 1) 1 (satu) lembar STNK sepeda motor Yamaha merk X Ride No. Pol.: T- 3805WY Nosin.: 2BU188089, No. Ka : MH32BU002FJ188085, Tahun 2015 warna hitam oranye atas nama NANDANG SOFYAN alamat Kp. Julang Rt. 33/09 Ds. Sukamulya Kec. Pagaden Kab. Subang;
Halaman 5 dari 9 halaman putusan Nomor 01/Pid/2016/PT BDG
2) 1 unit kendaraan bermotor merk Yamaha X Ride No. Pol.: T-3085-WY, Nosin: 2BU188089 No.Ka: MH32BU002FJ188085 tahun 2015 warna hitam oranye Dikembalikan kepada saksi Rodiah Binti Emen; 3) 1 unit sepeda motor merk Yamaha Suzuki Thunder warna hitam tanpa Plat No beserta kunci kontak; Dirampas untuk negara; 6. Menetapkan kepada terdakwa untuk membayar biaya perkara sebesar Rp. 1.000,- (seribu rupiah); Menimbang, bahwa terhadap putusan tersebut diatas Penuntut Umum pada Kejaksaan Negeri Subang, telah menyatakan banding berdasarkan akta Banding Nomor : 19/Ban/Akta.Pid/2015/PN.SNG, pada tanggal 14 Desember 2015 dihadapan Panitera Pengadilan Negeri Subang, pernyataan banding tersebut telah diberitahukan secara patut dan seksama kepada Penasehat Hukum Terdakwa pada tanggal 16 Desember 2015 ; Menimbang, bahwa dalam perkara ini Penuntut Umum telah mengajukan surat memori banding tertanggal Subang, 28 Desember 2015, yang diterima di Kepaniteraan Pengadilan Negeri Subang
pada tanggal 28 Desember 2015, dan
pada tanggal 28 Desember 2015 telah diberitahukan serta diserahkan kepada Penasehat Hukum Terdakwa dengan patut dan seksama ; Menimbang, bahwa dalam perkara a quo Penasehat Hukum Terdakwa tidak mengajukan kontra memori banding ; Menimbang, bahwa kepada Penuntut Umum dan Terdakwa telah diberi kesempatan untuk memeriksa dan mempelajari berkas perkara (inzage) Nomor 228/Pid.B/2015/PN.SNG, tanggal 08 Desember 2015 tersebut di Kepaniteraan Pengadilan Negeri Subang sebelum perkara tersebut dikirim ke Pengadilan Tinggi Bandung selama 7 (tujuh) hari terhitung sejak tanggal 22 Desember 2015 sampai dengan tanggal 28 Desember 2015 secara patut dan seksama ; Menimbang, bahwa permintaan banding yang diajukan oleh Penuntut Umum telah dilakukan masih dalam tenggang waktu dan menurut tata cara yang diatur undang-undang, oleh karena itu permintaan banding tersebut secara formal dapat diterima ; Menimbang, bahwa setelah Majelis Hakim Tingkat Banding dengan seksama membaca dan meneliti berkas perkara dan surat-surat pemeriksaan perkara yang terdapat dalam berkas perkara tersebut, serta turunan resmi putusan
Halaman 6 dari 9 halaman putusan Nomor 01/Pid/2016/PT BDG
Pengadilan Negeri Subang Nomor : 228/Pid.B /2015/PN.SNG, tanggal 08 Desember 2015, dan telah pula memperhatikan memori banding yang diajukan oleh Penuntut Umum dalam perkara a quo, maka Majelis Hakim Tingkat Banding berpendapat bahwa pertimbangan hukum Majelis Hakim Tingkat Pertama tersebut telah tepat dan benar oleh Karena itu pertimbangan hukum Hakim Tingkat Pertama tersebut dapat diambil alih dan dijadikansebagai pertimbangan hukumnya sendiri oleh Pengadilan Tinggi dalam memutus perkara ini. Kecuali sepanjang menyangkut amar putusan terhadap lamanya pidana penjara yang dijatuhkan kepada Terdakwa pada prinsipnya Pengadilan Tinggi tidak sependapat dengan Hakim Tingkat Pertama, dengan alasanalasan hukum sebagai mana dalam pertimbangan hukum dibawah ini ; Menimbang, bahwa berkaitan dengan pertimbangan diatas, Pengadilan Tinggi pada dasarnya setelah mempelajari dengan seksama pertimbangan hukum dalam putusan Hakim Tingkat Pertama tersebut dan dihubungkan dengan fakta-fakta hukum dalam Berita Acara Persidangan serta memori banding dari Jaksa Penuntut Umum, walaupun Hakim Tingkat Pertama sebelum menjatuhkan pidana kepada Terdakwa telah mempertimbangkan hal-hal yang memberatkan dan meringankan, namun Pengadilan Tinggi tidak sependapat dengan alasan-alasan tersebut, oleh karena Terdakwa selama dalam persidangan memungkiri perbuatannya dan selalu berbelit-belit dalam memberikan keterangan dipersidangan sehingga menyulitkan jalannya persidangan tersebut. Untuk itu alasan hukum tersebut dapat dijadikan sebagai alasan yang memberat bagi perbuatan Terdakwa. Oleh karenanya pidana penjara bagi Terdakwa perlu untuk diperberat, dan Pengadilan Tinggi sependapat dengan alasan hukum yang menjadi keberatan dalam memori banding Jaksa Penuntut Umum ; Menimbang, bahwa sedangkan terhadap hal-hal lainnya termasuk barang bukti sebagaimana telah dipertimbangkan Hakim Tingkat Pertama dalam putusannya sudah tepat dan benar, maka untuk itu patut dipertahankan ; Menimbang, bahwa bertolak dari segala pertimbangan hukum dalam pertimbangan tersebut diatas, Pengadilan Tinggi berpendapat bahwa putusan Pengadilan
Negeri
Subang
tanggal
08
Desember
2015,
Nomor
:
228/Pid.B/2015/PN.SNG, yang dimintakan Banding tersebut secara hukum patut untuk di perbaiki sekedar mengenai lamanya pidana penjara yang dijatuhkan kepada Terdakwa, sehingga amar putusan selengkapnya sebagaimana dalam amar putusan ini ;
Halaman 7 dari 9 halaman putusan Nomor 01/Pid/2016/PT BDG
Menimbang, bahwa oleh karena Terdakwa tetap dinyatakan bersalah sedangkan dalam pemeriksaan ini Terdakwa telah ditahan, maka sesuai dengan ketentuan pasal 22 ayat (1) KUHAP dimana lamanya Terdakwa berada dalam tahanan tetap dikurangkan dengan pidana yang dijatuhkan kepada Terdakwa dan sesuai dengan ketentuan pasal 193 ayat (2), pasal 242 KUHAP maka Terdakwa dinyatakan tetap ditahan ; Menimbang, bahwa sesuai ketentuan pasal 222 ayat (1) KUHAP kepada Terdakwa dibebani untuk membayar biaya perkara dalam kedua tingkat peradilan, yang dalam tingkat banding akan ditetapkan dalam amar putusan ; Mengingat akan Pasal 363 ayat (1) ke-4 KUHP dan Undang-Undang Republilk Indonesia Nomor : 8 Tahun 1981 Tentang KUHAP serta peratutran Perundang-Undangan lain yang bersangkutan ; MENGADILI:
Menerima permintaan banding dari Penuntut Umum pada Kejaksaan Negeri Subang tersebut ;
Memperbaiki
Putusan
Pengadilan
Negeri
Subang
tanggal
08 Desember 2015, Nomor : 228/Pid.B/2015/PN.SNG, sekedar mengenai lamanya pidana penjara yang dijatuhkan kepada Terdakwa, sehingga amar putusan selengkapnya sebagai berikut : 1. Menyatakan Terdakwa DEDE IWAN GUNAWAN Bin DODI telah terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana “ Pencurian Dalam Keadaan Memberatkan “ ; 2. Menjatuhkan pidana kepada Terdakwa oleh karena itu dengan pidana penjara selama 2 (dua) tahun ; 3. Menetapkan
lamanya
Terdakwa
berada
dalam
tahanan
dikurangkan seluruhnya dari pidana yang dijatuhkan ; 4. Memerintahkan agar Terdakwa tetap ditahan ; 5. Memerintahkan barang bukti berupa : 1) 1 (satu) lembar STNK sepeda motor Yamaha merk X Ride No. Pol.:
T-3805-WY
Nosin
:
2BU188089,
No.
Ka
:
MH32BU002FJ188085, Tahun 2015 warna hitam oranye atas nama NANDANG SOFYAN alamat Kp. Julang Rt. 33/09 Ds. Sukamulya Kec. Pagaden Kab. Subang ;
Halaman 8 dari 9 halaman putusan Nomor 01/Pid/2016/PT BDG
2) 1 unit kendaraan bermotor merk Yamaha X Ride No. Pol : T-3085-WY, Nosin: 2BU188089 No.Ka: MH32BU002FJ188085 tahun 2015 warna hitam oranye ; Dikembalikan kepada saksi Rodiah Binti Emen ; 3)
1 unit sepeda motor merk Yamaha Suzuki Thunder warna hitam tanpa Plat No beserta kunci kontak ; Dirampas untuk negara ;
6.
Membebani Terdakwa untuk membayar biaya perkara dalam kedua tingkat peradilan yang dalam tingkat banding sebesar Rp. 2.000,- (dua ribu rupiah) ;
DEMIKIANLAH diputuskan dalam sidang permusyawaratan Majelis Hakim Pengadilan Tinggi Bandung pada
hari Rabu Tanggal 20 Januari 2016
oleh kami Dr. H. RIDWAN RAMLI,S.H.,MH., Hakim Tinggi pada Pengadilan Tinggi Bandung sebagai Ketua Majelis dengan AMRIL,S.H.,MH., dan HANIFAH HIDAYAT NOOR,S.H.,M.H., masing-masing sebagai Hakim Anggota berdasarkan Surat Penetapan Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Bandung tanggal 7 Januari 2016, Nomor : 1/PEN/PID/2016/PT.BDG, ditetapkan untuk memeriksa dan mengadili perkara ini ditingkat banding putusan tersebut pada hari Rabu, tanggal 27 Januari 2016 diucapkan dalam
persidangan
yang dinyatakan
terbuka
untuk
umum
oleh
Hakim Ketua Majelis dengan di hadiri oleh Hakim-Hakim Anggota, serta dibantu oleh SOETJIPTO, Panitera Pengganti pada Pengadilan Tinggi tersebut, tanpa dihadiri oleh Penuntut Umum dan Terdakwa ;
HAKIM ANGGOTA :
Ttd
HAKIM KETUA :
Ttd
A M R I L, S.H.,MH.
Dr. H. RIDWAN RAMLI,S.H.,MH.
Ttd HANIFAH HIDAYAT NOOR,S.H.,M.H. PANITERA PENGGANTI :
Ttd S O E T J I P T O,
Halaman 9 dari 9 halaman putusan Nomor 01/Pid/2016/PT BDG