Peluang usaha ukm CAFÉ CINTA (love n’ memories)
Disusun oleh : Kelas d3-mi-04 Adam thianzi zakarya (11.02.8129)
Departemen pendidikan nasional ri. Stmik amikom Yogyakarta 2011/2012
Latar belakang Perkembangan zaman yang tidak menutup kemungkinan membuka perkembangan pasar global yang baru dimana hamper semua masyarakat umum tahu akan hal itu. Tak terkecuali masyarakat awam, meskipun mereka tidak mengerti tentang perdagangan bebas atau pasar global akan tetapi mereka paham makna dari itu semua contohnya adalah penerapan dalam kehidupan sehari-hari. Kali ini pun usaha di beberapa bidang mulai membuka lahan barunya atau mengepakkan sayapnya ke seluruh nusantara. Lalu apa hubungan antara pasar global,masyarakat awam dan usaha yang berkembang. Tentu ada hubungannya karena semua itu merupakan rantai kehidupan yang ada pada zaman ini. Beberapa bidang usaha yang berkembang saat ini dan mungkin masih prospek di masa yang akan datang adalah makanan, kesehatan, pendidikan, tekhnologi informatika. Lalu apakah bisnis atau usaha yang lainnya yang tidak disebutkan berarti akan hanya sampai disitu saja dan tidak berkembang. Tidak begitu akan tetapi tergantung dari perekonomian kita sampai sejauh mana kita berkembang dan sampai sejauh mana kita sudah berjalan di era pasar global.
Seperti contohnya saja usaha makanan yang semakin berkembang di negara kita ini. Semakin banyak dan menjamurnya beberapa industri makanan tak hanya makanan atau usaha makanan yang datang dari dalam negeri akan tetapi luar negeri pun ikut serta. Tak tanggungtangung inovasi demi inovasi baru dibuat semata-mata untuk mencari keuntungan atau laba yang dapat memenuhi dengan cepat dan praktis. Bahkan dimulai dengan modal yang sangat kecil sehingga resiko kerugian pun kecil hingga modal yang besar dan resiko kerugiannya tak main-main. Inti dari perencanaan bisnis ini adalah membuat inovasi dari sesuatu yang dianggap tabu dan kuno menjadi sesuatu yang baru dan bahkan belum pernah ada yang menyamainya. Nama usaha dan bidang yang saya jalankan adalah Usaha Makanan dan minuman serta Jasa dalam bentuk sebuah café yang kami beri nama CaFe CiNtA. Industri ini tidak hanya mengutamakan keuntungan dan laba akan tetapi sebuah tujuan dan misi yang harus tercapai dengan menutamakan layanan yang terbaik untuk kepuasan konsumer sehingga tidak menutup kemungkinan mereka akan mencari dan terus mencari saya untuk menikmati pelayanan terbaik dari kami dan tidak di café manapun sebagai bentuk keprcayaan yang kami terima.
Ringkasan perusahaan Café cinta begitu kami menyebutnya sebuah usaha yang berorientasi dalam perkembangan industri makanan yang ingin memulai langkahnya pada satu tujuan yakni kepuasan hati dan kepercayaan dalam suatu hubungan lewat sebuah ungkapan yang dinamakan “cinta”. Café ini baru memulai perjalanan dalam meniti usahanya yang berlokasi di kota pelajar yakni Yogyakarta. Café ini merupakan café yang muncul pertama kali di Indonesia dan satu-satunya ada dan berbeda. Tidak hanya makanan dan minuman tetapi jasa konsultasi hingga paket kencan pun ditawarkan disini. Sebuah inovasi baru yang mengangkat hal tabu menjadi sebuah trend baru bagi pelaku bisnis di bidang makanan tentunya. Usaha ini mengedepankan pelanggan lebih utama kemudian stelah itu laba.sehingga yang saya inginkan adalah kepuasan dan kepercayaan dalam suatu hubungan yang sulit didapat dimanapun.
Sejarahnya Café Cinta adalah sebuah usaha baru dalam industri makanan yang dimiliki seorang anak muda yang awalnya terpikir secara tidak sengaja dalam pikirannya untuk mencari sebuah inovasi terbaru tentang perkembangan café dan restoran di zaman pasar global. Kemudian anak ini mencari di search engine tentang keyword café cinta. Tidak satupun hasil yang menemukan café cinta adalah sebuah café makanan hanya sebuah forum nongkrong yang ada d online saja. Dari situlah mulai terbentuk untuk mengangkat kata-kata cinta diaplikasikan ke dalam industri yang punya sisi prospektif di kedepannya. Mulai mencari referensi – referensi tentang café yang ada di kota pelajar ini membuat dirinya semakin asyik dan percaya diri untuk membangun sebuah inovasi baru yang bisa dikatakan akan menjadi trend baru di dunia makanan. Tidak hanya disitu saja, pemuda ini lantas menghubungi teman-temannya yang dulu ketika membuka café yang sama bersama di daerah Kalimantan, disinilah awal mula ia belajar untuk terus menggali potensi yang ada dalam membangun sebuah impian besar. Setelah semua data terkumpul maka disusunlah rencana bisnis ini yang diberi nama Café Cinta.
misi, tujuan dan strategi sukses misi usaha ini kami bangun dan kami buat tidak sekedar ikut-ikutan meramaikan pasar global dalam bidang makanan akan tetapi berdasarkan asumsi masyrakat bahwa industri makanan kedepannya masih sangat prospektif sekali. Kemudian mereka juga membutuhkan hal yang baru dalam mengungkapkan ekspresi hati dan jiwa mereka kepada orang-orang disekitar mereka lewat sesuatu yang dikenal dengan cinta. Maka disinilah kami hadir dalam sebuah tempat yang kami beri nama CaFe CiNtA. Kami merasa dibutuhkan dan diberi kepercayaan untuk membangun suatu inovasi baru dan berbeda dalam membantu mencurahkan isi hati mereka. Dan usaha inilah yang nantinya akan menjadi awal trendsetter baru dalam industri makanan yang berkembang saat ini.
tujuan Tujuan saya dalam 3 tahun pertama sebagai dasar dimulainya usaha ini agar dapat tercapainya kepuasan dan kepercayaan konsumen adalah ; Untuk konsumen Menyediakan sebuah menu makanan yang berkonsep tentang cinta,mulai dari bentuk, rasa hingga penyajian pun diberikan dengan rasa cinta. Menyediakan satu-saunya jasa yang tidak di dapat oleh café manapun yakni acara penembakan ,acara melamar ,acara ngedate, hingga acara nostalgia. Mengutamakan pelanggan lalu yang kedua pelayanan, ketiga keuntungan. Memberikan pelayanan jasa konsultasi bagi orang-orang yang mempunyai problem atau masalah tidak hanya cinta tetapi yang mencakup itu semua. Dapat dinikmati oleh berbagai kalangan, berbagai usia maupun berbagai status
Untuk produsen Dapat ikut serta dalam perkembangan pasar global Selangkah lebih maju dari pelaku-pelaku bisnis yang lain Target kesuksesan 6 bulan setelah usaha dibuka Mampu mengepakkan sayap ke seluruh nusantara Ingin menerapkan sebuah inovasi yang baru dan dapat diterima strategi sukses disiplin waktu efektif dan efisiensi dalm membangun pekerjaan peduli dengan bawahan dan saling menghargai melihat dan menganalisa segala kemungkinan baik faktor internal maupun eksternal usaha kerja sama dan kekompakan tim dalam keprofesionalan kerja tanngung jawab dalammelakukan sesuatu yang berhubungan dengan sebuah pekerjaan.
kritik dan saran kami memerlukan kritikan yang membangun guna memperbaiki apa yang menjadi sebuah kesalahan bagi kami yang menuliskannya sehingga tidak ada kekecewaan bagi pembaca dalam membaca isi dari materi ini. Selain itu kami juga membutuhkan saran atau masukan agar kami punya daya ketertarikan sedikit terhadap pembaca kadang kala saran-saran yang kami terima dapat kami aplikasikan kembali sehingga apa yang diinginkan pembaca atau penikmat bisa tersampaikan dengan baik.
Daftar pustaka Hari ini pasti para pembaca heran mengapa daftar pustaka gabung dengan kritik dan saran, padahal biasanya dipisah atau pada lembaran baru. Ini bukan karena ingin menghemat kertas akan tetapi ini kami buat sengaja agar terlihat unik dan beda saja. Banyak yang melakukan dengan bagian kertas lainnya, tidak untuk kami karena segala sesuatu yang masih bisa kami gunakan maka akan digunakan dan bagian kritik dan saranlah menjadi tempat yang tepat untuk bercoret-coret ria yakni menulis daftar pustaka bukan kutipan atau sumber saja melainkan wacana yang kami suguhkan.
Dan inilah sumber yang kami dapat untuk membuat tugas karya ilmiah ini : DKK, Adam Thianzi. Tugas Dasar Manajemen Umum dan Bisnis Tentang Perencanaan Usaha Baru.2011.Yogyakarta, Sleman